Sabtu, 21 Juli 2012

movie review : the dark knight rises

cast : christian bale, anne hathaway, marion cottilard, tom hardy, joseph gordon levitt, morgan freeman

director : christopher nolan

release date : 20 july 2012

score : 9,5 / 10

akhir dari trilogy batman garapan sutradara christopher nolan ini berlatar 8 tahun setelah film the dark knight (2008) setelah kematian harvey dent / two face. batman dituduh sebagai pembunuh harvey dent dan batman dan polisi pun mengejar batman dan dianggap sebagai kriminal.

di lain hal muncul teroris yang dikepalai oleh bane yang siap menghancurkan dan menguasai kota gotham dan membuat kota gotham bebas dari hukum dengan melepaskan para penjahat dan siap membuat onar di kota gotham.

dalam film ini nolan benar benar memanjakan fans batman dan penonton awam dan memang benar benar total karena ini merupakan akhir dari trilogy batman garapan christopher nolan. dan nolan ingin memberikan yang terbaik sebagai salam perpisahan bagi fans batman.

acting dari semua cast nya sangat baik tom hardy sebagai bane sangat total di film ini tetapi menurut saya  tokoh bane yang merupakan penjahat utama di film ini terkesan hanya menjadi "tempelan" saja setelah miranda tate yang diperankan oleh marion cottilard membuka jati diri yang sebenarnya. anne hathaway sebagai selina kyle / catwoman juga sangat luar biasa dia bisa menunjukkan bahwa diri nya bisa berperan sebagai karakter komik.

banyak kejutan yang tidak disangka sangka di film ini memang ciri khas christopher nolan yang sangat penuh dengan rahasia dan dia selalu membuat penonton penasaran di setiap film garapan nya.
 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar